
Jumat (12/04/2013)
bertempat di halaman gedung TVRI Jawa Timur Jalan Mayjen Sungkono Surabaya,
Kanwil DJKN Jawa Timur mengikuti acara olahraga senam bersama yang
diselenggrakan oleh TVRI Jawa Timur. Olahraga yang diikuti lebih dari seratus
peserta tersebut melibatkan perwakilan dari beberapa instansi seperti
TVRI Jatim, TVRI Pusat yang dihadiri langsung Dirut TVRI, Kanwil DJKN jawa
Timur, Polda Jatim, Poltabes Surabaya, Kodam V/Brawijaya, Kodim Surabaya Barat,
Koramil Sawahan, Polsek Sawahan, Bank Mandiri, Bank BRI, Dispenda, Pemkot
Surabaya, dll.
Acara senam yang secara
rutin diselenggarakan TVRI tiap hari jumat tersebut berlangsung cukup meriah
dan semarak dengan dibimbing oleh instruktur senam yang berpengalaman. Gerakan
tubuh meliuk kekanan kekiri dengan terkadang sedikit hentakan tangan dan kaki
dan sorakan suara instruktur dan peserta membuat suasana senam semakin hidup.
Seperti biasanya, senam selalu
diawali dengan gerakan pemanasan (warming
up) melalui gerakan yang sederhana dan pelan kemudian setelah dirasa otot-otot rileks
berhenti sejenak kemudian dilakukan pergantian musik dan dilanjutkan dengan
gerakan senam utama. Tak terasa peluh keringat mengucur membasahi baju semua
peserta lebih-lebih cuaca pada pagi itu cerah dengan sinar matahari pagi yang cukup
terik namun menyehatkan membuat keringat yang keluar semakin bercucuran.

Dalam kesempatan
tersebut, Kakanwil DJKN Jawa Timur, Lalu Hendry Yujana dengan didampingi Ketua
Bapor Kanwil DJKN Jawa Timur, Tredi Hadiansyah, dan kontingen Bapor menyambut
baik pelaksanaan olahraga senam bersama di TVRI tersebut. Selain manfaat sehat,
tubuh yang bugar, semangat kerja yang baik, pikiran yang jernih, tentu
pelaksanaan olahraga yang dilaksanakan dengan mengundang beberapa instansi
tersebut dapat menjadi sarana untuk membina silaturahmi yang baik, membangun
sinergi, kebersamaan, koordinasi, dan diharapkan permasalahan yang muncul
dimeja kerja dapat segera cair dan terselesaikan melalui olahraga bersama
tersebut.

Tentu hal ini sejalan
dengan nilai-nilai Kementerian Keuangan yang harus selalu diimpelemntasikan dan
dihidupkan dalam kehidupan sehari-hari. Visi Kementerian Keuangan yaitu menjadi pengelola
keuangan dan kekayaan negara yang dipercaya dan akuntabel untuk mewujudkan
Indonesia yang sejahtera, demokratis, dan berkeadilan akan dapat diwujudkan
apabila semua pegawai Kementerian Keuangan dapat menerapkan nilai-nilai
Kementerian keuangan dalam dunia nyata tidak hanya menjadikannya sebagai slogan
sakti. “ Olahraga bersama ini saya harapkan dapat meningkatkan sinergi seluruh pegawai di Kanwil X DJKN Surabaya, baik internal maupun eksternal dan menghapus sekat-sekat pemisah. Mari Kita bangun sinergi dan kebersamaan melalui olahraga,” pesan Kakanwil
1 comments:
mantaapp bermanfaat banget tuh acaranya.....hmmm ngomong gan tau gk tempat jual baju senam murah....???
Post a Comment